BEWARA, Bandung - Pelatih anyar Persib Bandung Drago Mamic bergerak cepat untuk mempersiapkan tim Maung Bandung musim depan. Untuk mengisi kekurangan kuota tim yang dibutuhkannya pada ajang Indonesia Super League (ISL) musim 2011/2012 mendatang, pelatih berpaspor Kroasia tersebut kemungkinan besar bakal menggelar seleksi pemain. Mamic mengatakan, dengan dipertahankannya beberapa pemain Persib musim lalu akan menjadi keuntungan baginya, untuk membentuk tim yang solid. Dan untuk menambal kekurangan, bisa saja dilakukan seleksi. "Soal seleksi pemain, bisa dilakukan, bisa juga tidak. Kita lihat saja nanti, saya akan sesuaikan dengan kebutuhan tim. Tapi kalau memang dibutuhkan, tentu saja saya akan buka seleksi," kata Mamic saat ditemui wartawan di Hotel Savoy Homann, Jalan Asia Afrika Kota Bandung, Sabtu (10/9/2011). Salah satu pemain yang sangat dikenalnya, yakni playmaker Miljan radovic. Mamic mengaku tahu kualitas Miljan karena pelatih kelahiran Valjevo, Kroasia, 25 Mei 1953 ini pernah menangani timnas U-17 Montenegro, tempat Miljan pernah bergabung. Begitpun dengan rekannya Miljan, striker Zdravco Dragicevic yang rencannya bakal direkrut Maung Bandung. "Saya tahu Miljan, dia pernah main di timnas Montenegro, permainan dia cukup bagus. Saya juga tahu rekannya Dragicevic, dia juga cukup bagus," bebernya. Namun Mamic enggan berkomentar lebih jauh saat ditaya pelaung kedua pemain itu masuk dalam daftar pemain yang diinginkannya. "Soal itu, saya belum boleh bicara, nanti saja," pungkasnya.

Sabtu, 17 September 2011

Persisam Buru Tandem Gonzales dari Australia dan China

Persisam Buru Tandem Gonzales dari Australia dan China
TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Hasil rapat manajemen Persisam Putra Samarinda tinggal mencari tandem atau duet pemain depan bersama Cristian 'El Loco' Gonzales. Hingga kini manajemen dan calon pelatih kepala Daniel Roekito akan berburu satu striker lagi. Sementara untuk lini tengah, skuad Persisam Putra sudah mendapatkan pemain yang ideal.

Daniel mengatakan, manajemen Persisam Putra Samarinda tidak harus terburu-buru dalam berburu pemain depan untuk posisi striker. Pasalnya, calon pasangan Gonzales harus benar-benar pas dan harus dapat chemistrynya (cocok).
"Santai saja, tidak usah terburu-buru. Karena banyak agen yang menawarkan ke Persisam. Ada pemain asing dan Asia. Persisam sudah ditawarkan striker dari Australia dan Cina," ungkap Daniel, Sabtu (17/9/2011).
Sayangnya, Daniel belum bersedia menyebutkan namanya. Alasannya, manajemen Persisam Putra yang akan menentukan juga.
Terkait hasil seleksi, Daniel mengatakan, dari tiga pemain asing asal Montenegro hanya Srdan Lopici yang dipastikan bakal dipilih dan masuk skuad Persisam Putra. Alasannya, Lopici memiliki speed (kecepatan) dan skill yang cukup tinggi dan matang.
Untuk pemain tengah, lanjut Daniel, tim yang dijuluki Pesut Mahakam ini bakal memasang Ronald Fagundez, Srdan Lopici dan Fandi Muchtar. Selain tiga pemain tengah, Persisam Putra bakal menambah pemain lokal asal Persib Bandung yakni Eka Ramdani. "Dan yang akan bergabung untuk pemain tengah kita Eka Ramdani," ucap Daniel.
Sumber : www.tribunnews.com

0 komentar:

Posting Komentar